Dari sekian banyak jenis operator yang melayani masyarakat Indonesia, XL merupakan jenis operator yang banyak menyita masyarakat Indonesia. Selain memiliki jaringan yang kuat, XL menyediakan beragam layanan yang menarik kepada pelanggan. Bagi para pengguna XL, pelanggan dapat melakukan transaksi transfer pulsa kepada orang lain. Tidak hanya dapat melakukan transaksi transfer pulsa untuk sesama pelanggan XL, transfer pulsa juga dapat dilakukan kepada pelanggan Axis. Axis sendiri merupakan operator yang telah diakuisisi oleh XL sehingga transfer pulsa XL dapat pula dilakukan bagi pelanggan Axis. Bagi para pelanggan XL yang ingin mengetahui bagaimana cara transfer pulsa XL tersebut, simak penjelasannya di bawah ini.

 

Cara Transfer Pulsa XL yang Dapat Dilakukan oleh Pelanggan

Untuk melakukan transfer pulsa XL, pelanggan dapat memanfaatkan layanan pesan singkat, App myXL atau layanan transfer dengan menggunakan kode USSD. Pelanggan yang akan melakukan transfer pulsa dengan layanan tersebut akan dikenakan biaya yang telah ditetapkan oleh pihak XL. Meskipun akan dikenakan biaya ketika melakukan transfer, biaya transfer masih dapat ditolerir oleh semua pelanggan XL. Untuk mengetahui lebih jelas mengenai cara transfer pulsa XL yang lengkap, simak penjelasan mengenai cara transfer pulsa XL tersebut di bawah ini:

  • Transfer ke sesama pengguna XL

Untuk melakukan transfer kepada sesama pengguna XL, pelanggan dapat melakukan cara transfer pulsa yang berbeda. Mulai dari melalui SMS, via USSD, via UMB dan aplikasi myXL. Berikut masing-masing dari penggunaan layanan tersebut:

  1. Transfer melalui SMS atau pesan singkat

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan mengetik: bagi-spasi-nomor tujuan-nominal pulsa yang akan dikirim. Setelah itu kirim ke 168. Pelanggan nantinya akan mendapatlan konfirmasi dari XL. Ketika mendapatkan konfirmasi tersebut, balas dengan “Y”.

  1. Transfer pulsa melalui USSD 123

Cara transfer dimulai dengan menekan kode *123*8461#. Setelah menekan kode tersebut, pilih angka 4 yang menjelaskan tentang bagi pulsa. Lanjutkan dengan memasukkan nomor handphone tujuan dan masukkan nominal pulsa yang akan dikirim.

  1. Transfer pulsa melalui UMB 123

Sama halnya dengan transfer pulsa melalui USSD 123, transfer pulsa melalui UMB 123 juga mewajibkan pelanggan untuk memasukkan sebuah kode. Tekan *123*168# lanjutkan dengan memasukkan nomor tujuan handphone dan nominal pulsa yang akan dikirim dan ikuti intruksi selanjutnya.

Untuk cara transfer pulsa XL kepada pelanggan Axis memiliki cara yang sama dengan pengiriman pulsa antara pelanggan XL dengan pelanggan XL yang lain. Pelanggan XL yang ingin mengirim ke nomor Axis dapat melihat panduan mengenai cara mengirim pulsa di atas.