Operator seluler yang ada di Indonesia merupakan pihak yang selalu memberikan layanan memuaskan kepada pelanggan. Demi mendapatkan perhatian pelanggan, setiap operator menawarkan layanan yang berbeda-beda dan berlaku untuk jangka waktu tertentu. Jika dibandingkan dengan operator yang lain, 3 merupakan operator yang tidak akan mengenakan biaya kirim pulsa kepada pelanggan. Karena tawaran tersebut, banyak pelajar dan jenis pelanggan lainnya yang tertarik untuk menggunakan jasa operator tersebut. Bagi pelanggan yang tidak ingin menyia-nyiakan layanan tersebut, ada baiknya mengetahui cara transfer pulsa 3 tersebut dengan baik agar tidak mengalami kesalahan ketika mengirim pulsa. Sekedar informasi, layanan transfer pulsa 3 hanya dapat dilakukan untuk sesama pelanggan 3 saja. Hingga saat ini, pelanggan 3 tidak dapat melakukan pengiriman pulsa kepada operator lainnya.
Cara Transfer Pulsa 3 dan Beberapa Ketentuannya
Untuk melakukan transfer pulsa 3 kepada pengguna 3 yang lainnya hanya dapat dilakukan melalui kode USSD 323 saja. Hingga saat ini, pelanggan 3 tidak dapat memanfaatkan aplikasi BimaTri untuk melakukan pengiriman pulsa ke nomor pelanggan yang lainnya. Karena merupakan satu-satunya cara transfer pulsa 3, pelanggan 3 harus memahami dengan baik dan benar mengenai cara tersebut. Berikut ini merupakan bagaimana cara yang dapat dilakukan para pelanggan 3 ketika akan melakukan transfer pulsa:
- Langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan mengetik kode *323#.
- Setelah mengklik kode tersebut, langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah dengan mengetik nomor handphone tujuan yang akan menerima transfer pulsa.
- Jangan lupa untuk mengetik jumlah pulsa yang akan ditranfer ke nomor tujuan.
- Setelah itu, tunggu beberapa saat hingga pelanggan mendapatkan konfirmasi dari pihak 3. Konfirmasi tersebut menjelaskan bahwa pelanggan telah berhasil melakukan transaksi transfer pulsa.
Transaksi transfer pulsa yang dilakukan oleh pelanggan 3 tidak akan dikenakan biaya sama sekali. Pengiriman pulsa mulai dari Rp. 1.000 hingga Rp. 200.000 tidak akan dikenakan biaya. Karena merupakan layanan gratis yang diberikan kepada pelanggan, pelanggan 3 harus mematuhi ketentuan dari layanan tersebut. Berikut merupakan ketentuan yang harus dipenuhi oleh pelanggan:
- Pengirim pulsa merupakan pihak yang berada di dalam masa aktif pelanggan sehingga dapat melakukan transfer pulsa.
- Penerima pulsa merupakan pihak yang aktif atau pihak yang berada di masa tenggang.
- Jumlah transfer pulsa minimal Rp. 1.000 dan merupakan kelipan Rp. 1.000.
- Jumlah maksimal transfer pulsa adalah Rp. 200.000 selama satu hari.
- Pengirim pulsa setidaknya memiliki nominal pulsa Rp. 5.000 sebelum melakukan transfer.
- Pulsa yang dikirim kepada pelanggan lain merupakan pulsa utama yang dimiliki oleh pengirim. Jika pelanggan memiliki pulsa gratis dari pihak 3, pulsa tersebut tidak dapat digunakan untuk mengirim.
- Cara transfer pulsa 3 dapat dilakukan tanpa mengenal frekuensi.